Posts

Showing posts from August, 2015

Lima Puluh Tahun

Aku, Supriyadi. Usia tiga puluh tahun. Bekerja sebagai pengasuh lansia sekaligus sopir bagi seorang kakek miliuner penderita sakit ginjal. Nama kakek itu adalah Antoni. . Rumah Pak Antoni--rumah tempatku bekerja--sangatlah luas. Aku sudah bekerja di sana selama sepuluh tahun, namun aku masih belum mengenali sudut-sudut rumah itu dengan baik. Aku bahkan pernah tersesat di dalamnya.  Selain luas, rumah berlantai lima itu juga megah. Mewah. Dengan lantai marmer berkualitas tinggi, lapisan tirai yang lebih tebal dari harga diri Inem--maaf, aku benci sekali pada pesuruh genit itu--dan karpet beludru dari Turki, rumah peninggalan zaman Belanda itu akan jauh lebih pantas jika disebut sebagai kastil. Istana seorang putri.  Namun, tidak ada putri di dalamnya.  Tidak ada pula ratu.  Pak Antoni hanya menjadi raja sendiri .  . Rumah itu sangat spesial, namun bagian yang paling spesial di sana adalah taman mawar.  Menurut cerita Pak RT dan tukang bubur yang